Ayo kerja bareng!
Dengan senang hati Everlideen menerima tawaran kerja sama dari berbagai brand, termasuk brand Anda! Blog ini telah bekerja sama dengan brand populer, and I think the next is yours.
Profil
Siapa Everlideen?
Di balik blog ini adalah seorang perempuan bernama Lidin yang memiliki pengalaman menulis konten selama lebih dari 2 tahun.
Topik
Jenis topik yang aku bagikan melalui blog ini maupun media sosialku adalah:
Buku
Review buku, rekomendasi buku, toko buku, cafe buku
Jalan-jalan
Penginapan, akomodasi, tempat wisata, spot kuliner
Gaya Hidup
Pengembangan diri, produktifitas, keuangan pribadi, life design
Mau propose topik lain?
Audiens
Berdasarkan data per September 2022, sebagian besar audiens blog dan media sosial Everlideen punya demografi sebagai berikut:
Umur
18-24 (>60%) dan 25-34 (>20%)
Lokasi
Indonesia, dengan top 3 kota:
Jakarta, Surabaya, Depok
Gender
Mayoritas perempuan (77,6%)
Kanal
Saat ini, Everlideen memiliki beberapa kanal yang bisa Anda gunakan untuk media promosi:
Bentuk Kerja Sama dan Contoh
Content Placement
Review
Media Trip/Company Visit
Promosi melalui media sosial
Guest Speaker
Content Placement
Penempatan konten di blog Everlideen yang sudah disiapkan oleh brand (aku “tinggal” mengedit sesuai gaya bahasaku dan mempublikasikannya).
Contoh: 6 Rekomendasi Mobil Toyota Buat Perempuan (Brand: Seva)
Review
Ulasan tentang produk atau servis Anda yang aku publikasikan di kanalku. Konten ditulis olehku, Anda hanya perlu memberi brief berisi link yang ingin dituju dan kata kunci, jika perlu.
Contoh: Pond’s Triple Glow Serum: Serum Pencerah Wajah Terbaik? (Brand: Pond’s)
Media Trip/Company Visit
Mengundang Everlideen untuk mengikuti acara atau mengunjungi suatu tempat biar dipromosikan. Bentuk kerja sama ini biasanya sepaket, isinya artikel blog dan promosi melalui media sosial.
Contoh: The Grand Launching of BINUS @Malang: Insight Digital Super Kece Langsung dari Ahlinya (Brand: Binus University)
Promosi melalui media sosial
Aku mempromosikan produk atau servis Anda melalui media sosial. Sejauh ini, bentuk kerja sama yang saya lakukan berupa story, feed, atau Reels di Instagram, review di profil Google Maps-ku, atau gabungan beberapa diantaranya.
Contoh:
- Hotel Nirmala Malang (post Instagram)
- Pamer.bio (reels Instagram)
Guest Speaker
Mengundangku untuk berbagi pengetahuan tentang penulisan konten, produktivitas, dan lainnya yang Anda anggap expert.
Contoh: Umma Academy mengundangku untuk sharing tentang tips menulis konten bersama tim internal.